Postingan

Sosialisme: Marx vs Durkheim

Gambar
                                   Sosialisme? Kata ini dalam benak saya setara dengan keadilan, pemerataan, sama, dan minim kesenjangan seperti yang tampak dinyatakan oleh Marx. Sosialisme menjadi perbincangan yang cukup serius manakala kita mengingat apa yang dicita-citakan oleh Marx tentang kehidupan dalam masyarakat. Sosialisme seperti kata yang ‘positif’ bagi Marx dimana tidak ada  lagi kelas dan sekat-sekat ekonomi dan kehidupan dalam masyarakat. Tetapi apakah masyarakat sosialis itu mungkin? Itu adalah pertanyaan yang sering kali timbul dalam benak atau kepala ketika kita mengingat pernyataan Marx tentang Sosialis. Karena seperti yang kita tahu bahwa masyarakat bahkan pada masanya Marx sendiri telah diselimuti oleh apa yang kita sebut sebagai “kapitalis”. Wabah Kapitalis ini mulai merebak karena adanya Revolusi Industri yang fenomenal dan melahirkan banyak ilmu sosial, terkhusus kajian sosiologi dalam melihat perubahan di masyarakat. Kembali pada perbincangan

William Graham Sumner : Dosen Sosiologi Pertama Di Dunia

Gambar
                              Pertanyaan untuk yang merasa Anak Sosiologi. Siapa orang pertama di dunia yang mengajarkan sosiologi di Universitas? . .. .. This is it..                                            William Graham Sumner             . Jawabannya adalah William Graham Sumner. Beliau adalah orang yang pertama mula-mula mengajarkan sosiologi di Universitas Yale, sebelum upaya serupa dilakukan di Universitas manapun didunia.  Tapi, sayangnya Sumner gagal membangun landasan yang cukup kuat bagi sebuah aliran sosiologi bersama muridnya di Yale. Eittss, tapi tunggu dulu! Walaupun dia gagal membangun Sosiologi di Yale, Sumner tidak menyerah dan melanjutkan perjuangannya untuk membangun landasan sosiologi dan beberapa tahun kemudian dia berhasil membangunnya di Universitas Chicago. . Bapak ini adalah seorang penganut pandangan "Liberal", dia pendukung Kapitalisme, dan memiliki jiwa yang agresif, dan penuh persaingan.  Salah satu Quotesnya yang

John Bellamy Foster

Gambar
       John Bellamy Foster.    Beliau adalah salah satu tokoh sosiologi era sekarang ini yang masih hidup, dilahirkan pada 15 Agustus 1953 yang sekarang berusia 63 tahun. Dia adalah profesor dari Universitas Oregon dan menjadi Editor di  salah satu majalah New York, Monthly Review.  Fokus teori sosiogi dari bapak ini adalah berbicara tentang Politik Ekonomi Kapitalisme, Krisis Ekonomi, Krisis Ekologi dan Fokus pada masalah Lingkungan. Foster adalah salah satu penganut Marxis.  Dia dapat dikatakan sebagai salah satu pencetus aliran teori Ekologi Marxisme tentang dampak kapitalisme terhadap masalah lingkungan.  Fokusnya pada masalah lingkungan khususnya perkotaan berangkat dari Pemikiran Marx tentang Industri dan Kapitalisme. Ia menganggap salah satu penyumbang terbesar kerusakan lingkungan adalah industrialisasi dari kapitalisme. Baginya, Kapitalisme berkelanjutan yang memikirkan dampak lingkungan adalah bullshit belaka! Karena nyatanya kapitalisme yang merajalela i